ujian karate

Bekali Latihan Fisik dan Bela Diri, Upaya AKBARA Tingkatan Produktifitas Tenaga Kerja Tangguh Dalam Mendukung Pembangunan Ekonomi

Politeknik Abdi Kemanusiaan Bagi Bangsa dan Negara (AKBARA) Surakarta lakukan ujian karate sabuk putih ke sabuk kuning 03/07/2023 senin pagi. Sebagai informasi bahwa AKBARA mewajibkan seluruh mahasiswa untuk mengikuti latihan fisik dan karate.

Kopral (purn) Bagyo Lelono, Instruktur latihan fisik dan koordinator karate bagian kemahasiswaan AKBARA Surakarta msnyampaikan bahwa total ujian karate diikuti oleh 50 mahasiswa dari 3 program studi, yaitu Teknologi Bank Darah (TBD), Bisnis Digital (BD) dan Manajemen Penanggulangan Bencana (MPB) ditambah tenaga kependidikan.

“Ujian karate kenaikan sabuk putih ke kuning ini diikuti 50 mahasiswa dan tenaga kependidikan, kesemuanya berjalan dengan lancar dan sesuai, seluruh mahasiswa juga antusias dan fokus menghadapi ujian, paparnya.”

Baca juga: 39 Mahasiswa AKBARA Hilang Misterius, Direktur Berikan Klarifikasi

latihan karate

Pungkasnya Kopral Bagyo menyampaikan materi ujian di awali Gedan Barai kaki kiri depan, 1. Maju oizuki chudan 5x, 2. Mundur ageuke 5x, 3. Maju sotouke 5x,  4. Mundur uchiuke 5x, 5. Maju shutouke 5x, Magate gedan barai – kamaite, 6. Maju maegeri chudan 5x, Magate gedan barai – kamaite, 7. Maju maegeri jodan 5x, Magate gedan barai hadap team penguji kibadachi, kamaite kanan, 8. maju yokokeage 5x, kamaite kiri dan terakhir 9. Maju yoko keage 5x, Magate gedan barai – yame.

Direktur AKBARA, dr. Titis Wahyuono, M.Si turut memimpin langsung jalanya ujian kenaikan tingkat dan sekaligus menyampaikan bahwa latihan fisik dan bela diri ini dalam rangka membentuk karakter yang disiplin, tanggung jawab dan saling menghargai.

Selain kompetensi, ini semua menjadi bekal mahasiswa setelah lulus dan masuk ke dunia kerja atau industri, agar supaya bukan hanya kuat secara knowledge/pengetahuan tapi juga mempunyai fisik yang prima, kata dr. Titis. Dari semua yang sudah dilakukan tentu harapanya dapat turut mendukung pembangunan ekonomi indonesia dari segi produktifitas sumber daya manusia, maka dari itu AKBARA juga tak main-main dan kami terus mengajak dan membuka kesempatan masyarakat untuk meningkatkan kapasitasnya melalui AKBARA, selain beasiswa tersedia jalur mandiri yang biaya pendidikanya amat sangat terjangkau ditambah juga ada berbagai keringanan potongan, seperti bebas biaya pendaftaran, bebas tes tertulis dan bebas biaya pengembangan instutusi di semeater pertama, pungkasnya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top
Chat Kami